Peran Praktisi PR
Menjad seorang PR memang bukan hal yang mudah, tapi jika sudah mengetahui pekerjaan yang harus dilakukan oleh seorang PR tentu ini menjadi sebuah tantangan tersendiri. PR di sebuah perusahaan memang cukup dibutuhkan sekali, apalagi perusahaan besar dan ternama seorang Praktisi PR bukan lagi sebagai tenaga ahli, namun sangat penting untuk menjembatanai antara perusahaan atau oranisasi melalui publiknya.
Perusahaan mampu membayar seorang public relation jika berhasil dalam menangani berbagai permasalahan yang terjadi di perusahaannya, dan tidak heran kalau profesi PR cukup menjanjikan dari segi pendapatan. Peran seorang praktisi public relation di sebuah perusahaan atau organisasi memang harus diperhatikan, beberapa peran praktisi public relation diantaranya adalah:
Sebagai fasilitator komunikasi, dalam hal ini seorang PR menjadi komnikator atau moderator bagi perusahaan untuk mendengarkan dan menanggapai sebagai wakil perusahaan untuk apa yang diinginkan oleh publiknya.
Sebagai penasehat ahli, praktisi public relations yang sudah ahli dan berpengalaman akan menjadi communicator fasilitator untuk membantu mencarikan solusi dalam menyelesaikan suatu masalah atau isu di sebuah perusahaan atau organisasi.
Sebagai fasilitator pemecah masalah, seorang praktisi public relation merupakan bagian dari manajemen, tidak heran kalau seorang PR menjadi penasehat ahli pimpinan dalam mengambil tindakan atau eksekusi dalam mengatasi persoalan maupun krisis yang terjadi di perusahaan.
Sebagai teknisi komunikasi, seorang praktisi public relations juga menyediakan layanan teknis komunikasi dan juga berperan sebagai jurnalis.
Dimana banyak berhubungan dengan berbagai media untuk memberikan informasi ataupun mendapatkan informasi.
Sebagai Praktisi PR yang handal akan mampu menyelesaikan setiap pekerjaannya dengan baik, karena tidak mudah untuk menjadi seorang PR tanpa adanya ilmu dan keterampilan yang dimilikinya.
Sebab, pekerjaan PR itu cangkupannya luas, selain sebagai fasilitator komunikasi juga harus bisa dalam segala hal yang berhubungan dengan pekerjaannya, baik itu di bidang manajemen, finansial, dan sebagainya. Bagi Anda yang ingin belajar tentang profesi public relations segera daftarkan diri Anda ke MISI Professional Development Center atau cek di www.misi.id.